rss

Selasa, Oktober 13, 2009

Jelang MotoGP Australia : Rossi Akan Ngebut Lagi

Jakarta - Valentino Rossi absen di podium Estoril dan hanya jadi penonton ketika Jorge Lorenzo menerima trofi juara sekaligus memangkas rentang angka di antara keduanya. Tak mau lagi begitu, Rossi pun bertekad bangkit di Australia.
Performa Rossi di Estoril, Portugal, hanya membuatnya dapat posisi empat di akhir balapan. Alhasil, Lorenzo yang jadi jawara pun bisa menipiskan ketinggalan angka hanya menjadi 18 poin saja.

'The Doctor' mengakui kalau dirinya mengalami kesulitan ketika berkendara di Estoril. Timnya pun telah menelaah data-data yang ada guna bisa lebih kompetitif di MotoGP Australia pada akhir pekan nanti.

"Estoril adalah kekecewaan besar, tapi kami harus tetap positif dan melihat bahwa dalam kondisi itu kami tetap bisa finis keempat dan meraup 13 angka. Kami berharap situasi di Phillip Island akan sangat berbeda," tegas Rossi di Autosport.

Kali terakhir Rossi meraja di Australia adalah pada tahun 2005 silam. Setelah itu berturut-turut dia hanya finis di tempat ketiga selama dua musim beruntun, dan jadi runner-up musim lalu.

"Aku suka lintasan ini dan punya kenangan terindah dalam karirku di sini dan sangat ingin dalam kondisi terbaik untuk balapan nanti. Sudah terlalu lama sejak aku menang di sana!"

"Aku pikir persaingan menuju gelar juara musim ini akan sengit dengan Lorenzo, tapi dua balapan selanjutnya adalah dua yang menjadi kesukaanku," pungkas Rossi.
Source : detiksport.com

0 komentar:


Posting Komentar

 

Recent Post

Recent Comments

Followers